UMAR USMAN 16 B

WE GO BIG OR GO HOME !

Ubah Kebiasaan, Ubah Kehidupan

1 Comment

Penulis: Muzzaki Hanif Dewanto (Bos Hanif)

Editor: Komandala Putra, S.Pd., S.Hum. (Bos Man)

Untuk menjadi pembisnis yang sukses tentu saja tidaklah mudah. Anda harus memiliki management dan leadership yang baik, itulah yang dikatakan seorang enterpreneur yaitu Adam Nova.

Adam Nova lahir di Kuningan pada 19 November 1997. Pria penulis buku best seller “5 Rukun Keberlimpahan” ini sukses menjadi pemilik banyak bisnis, di antaranya pijat refleksi syariah, wisma dan bisnis pendidikan.

Beberapa waktu lalu, kami mahasiwa Kampus Bisnis Umar Usman mendapat kesempatan untuk mendengar sharing langsung dari Mas Adam Nova. Beliau menjelaskan bahwa mengubah kebiasaan itu sangatlah sulit.

Tak usah jauh-jauh membahas perubahan pola pikir yang rumit, mengubah kebiasaan menulis pun sangatlah sulit. Seumpama Anda terbiasa menulis dengan tangan kanan, saat mencoba menulis dengan tangan kiri, tentu tulisan Anda tidak sebagus yang Anda buat dengan tangan yang dominan. Namun jika Anda terus-menerus berlatih menulis dengan tangan kiri, hasilnya akan semakin membaik. Begitu pun saat Anda ingin mengubah berbagai kebiasaan buruk.

“Pertama Anda ubah kebiasaan Anda, lalu kebiasaanlah yang membentuk diri Anda”.

Kemudian beliau menjelaskan, siapa pun yang ingin kaya, milikilah tiga hal yaitu: bisnis, properti, dan aset kertas. Dan dari ketiga hal tersebut, mulailah dari yang paling mudah, yaitu aset kertas. Namun jika Anda ingin mengawalinya dengan memiliki bisnis, yaitu menjadi pengusaha, Anda harus menguasai dua hal: manajemen dan kepemimpinan (leadership).

EMPAT TIPE PENGUSAHA

Beliau juga menjelaskan bahwa ada empat tipe pengusaha. Operator, konseptor, konektor dan investor.

Operator adalah orang yang andal, berpengalaman serta fokus dalam menjalankan bisnisnya. Biasanya, permintaan pasarnya besar, namun kekurangannya sering kali berupa sedikitnya modal yang dimiliki.
Kemudian, ada konseptor. Tipe ini adalah orang yang amanah, detil dan strategik dalam menjalankan bisnisnya. Tipe ini begitu jeli melihat peluang.

Tipe berikutnya adalah konektor. Orang dengan tipe ini memiliki jaringan ke investor, terpercaya, dan komunikatif. Yang terakhir adalah Investor, Investor adalah orang yang mempunyai modal yang besar, biasanya tidak mau terlibat teknis dan mudah percaya

Untuk menjadi pembisnis yang sukses anda harus melayakan diri untuk menjadi sukses, karena allah akan melayakan diri kita bila kita merasa layak. passion adal hal penting yang harus anda perhatikan bila ingin membuat bisnis. Dalam presentasi Adam Nova passion penting dimiliki karena anda akan lupa waktu dan senang bila melakukannya dan wajib menghasilkan, karena bila tidak menghasilkan itu hanya sekedar hobi.

Masuk dalam perinsib bisnis Adam Nova menjelaskan ada lima perinsib bisnis yang pertama adalah Pola. Segala sesuatu pasti berpola, amati pola prasangka dan tindakan. Masa depan dibentuk dari prasangka masa lalu dan prasangka anda saat ini, karena prasangka anda dimasalalu terekam di alam bawahsadar dan menjadi sofware dalam otak anda, yang akan menjadi tembok penghalang kesuksesan anda. Kerena pola prasangka dan tindakan anda di masa lalu akan berpengaruh di masa mendatang anda.

Yang kedua adalah proses. Dalam bisnis proses selalu ada dimulai dari sesuatu yang kecil yang seiring waktu semakin membesar. Layaknya menanam pohon, bila ingin Anda ingin menikmati buah dari pohon tersebut, carilah bibit yang bagus, lalu tanam di lingkungan yang cocok dengan bibit tersebut dan Anda beri pupuk. Kemudian Anda siram setiap hari. Jika ada hama, Anda harus melakukan tindakan tepat seperti memberi pestisida.

Di dalam konteks bisnis, setiap bisnis pasti ada masalah yang akan Anda temukan. Yang perlu Anda lakukan adalah memberikan solusi yang tepat. proses itu akan anda lakukan terus sampai akhirnya anda mendapat profit dari bisnis tersebut lalu anda mengembangkannya lagi menjadi tak terbatas.

Ketiga adalah Cangdom Focus Optimal. Prinsipnya, bila Anda ingin melakukan bisnis, fokuslah pada satu passion yang orang lain bisa melakukannya tapi anda lebih hebat lagi dalam melakukannya.

Yang keempat Who-How.
Jika Anda sudah tahu bisnis aoa yang cocok dengan Anda, yang sesuai passion Anda, carilah “who”, siapa orang yang punya skill dan pengalaman dalam bidang bisnis yang ingin kita jalani. Ajaklah mencari mitra bisnis atau mentor Anda. Karena orang itulah yang paham seluk-beluk “how” menjalankan bisnis tersebut. Dan peluang Anda untuk berhasil menjadi jauh lebih besar.

Yang terakhir dari Adam Nova dalam prinsib bisnis yaitu Faktor Kali. Poin terakhir dari materi Mas Adam Nova adalah jenis-jenis bisnis.

Secara umum, jenis bisnis dibagi menjadi dua. Pertama, bisnis rintisan yang harus perlu waktu serta usaha ekstra untuk membangun brand dan sistemnya. Dan tipe bisnis kedua adalah bisnis percepatan, yaitu bisnis yang sudah berjalan dengan brand dan sistem yang sudah “jadi”. Saran dari Mas Adam Nova, belilah bisnis yang merugi, perbaiki, lalu jual lagi dengan harga tinggi.
Sebelum menutup sesi, beliau memberukan satu tips bisnis, yaitu ATM: Amati, Tiru, dab Modifikasi. Sebagai contoh, Anda ingin bisnis bakso, lalu Anda melihat restoran bakso kepala kerbau, maka Anda tinggal buat bakso kepala banteng. Atau Pecel Lele Lela, Anda buatlah pecel lele leli. Simpel.

One thought on “Ubah Kebiasaan, Ubah Kehidupan

  1. mantaaaap, ditunggu tulisan-tulisan lainnya yaa 🙂

    Like

Leave a reply to listaniapuspita Cancel reply